Biodata Lengkap Ravi Murdianto, ( biodata-artisidola.blogspot.com )

Timnas Indonesia U-19 atau yang lebih dikenal dengan sebutan Garuda Jaya, kini tengah menjadi perbincangan hangat di tanah air, itu semua tak lepas dari prestasi membanggakan mereka setelah meraih juara Piala AFF-19, dan melaju ke putaran final Piala Asia, usai mengalahkan Korea Selatan 3-2 di partai pamungkas.

Semangat juang para Garuda Jaya patut diacungi jempol. Nah pada kesempatan kali ini, Gudang Biodata akan mengulas profil dan perjalanan karir dari salah satu pemain kunci Timnas Indonesia U-19, Ravi Murdianto. Kini siapa yang tak kenal dengan sosok pemain yang satu ini, Ravi merupakan benteng kokoh dibawah mistar gawang Timnas Indonesia. Ravi tampil gemilang dan menjadi sosok tak tergantikan dalam tim. Bagi kamu yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai sosok Ravi Murdianto, berikut kami sajikan biodata Ravi selengkapnya.

Profil dan Biodata Lengkap Ravi Murdianto 'Kiper Timnas Indonesia U-19'

Nama Lengkap : Ravi Murdianto
Tempat/tanggal lahir : Surabaya, Indonesia/8 Januari 1995
Tinggi Badan : 183cm
Posisi bermain : Penjaga Gawang
Klub saat ini : Timnas Indonesia U-19

Sekilas mengenai sosok Ravi Murdianto

Ravi Murdianto adalah sosok tak tergantikan di posisi penjaga gawang Timnas Indonesia, pada gelaran Piala AFF U-19 lalu. Itu semua tak lepas dari kesigapan dan kemampuan yang ia miliki, dengan adanya sosok Ravi seakan memberi ketenangan bagi barisan belakang Garuda Jaya.

Sama halnya seperti Evan Dimas, Ravi sebelumnya tergabung dalam Timnas U-17 yang sukses menjuarai HKFA tahun 2012. Setahun kemudian, dirinya kembali dipanggil untuk membela Timnas U-18, dan kembali menjuarai kompetisi serupa di tahun 2013.

Sebelum bisa tampil seperti saat ini, Ravi memulai awal karirnya di sepakbola bersama (SSB) Putra Bersemi Grobogan, dan kemudia dirinya pindah ke SSB Tugu Muda Semarang. Dengan kemampuan yang ia miliki, Ravi mendapatkan kesempatan untuk masuk Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Jawa Tengah atau yang dikenal Diklat Salatiga. Setelah itu ia ditarik untuk bergabung dengan Diklat Ragunan, dan kemudian ia dikontrak oleh Klub Divisi Divisi I Liga Indonesia, Perserang Serang.

Demikian sekilas mengenai profil dan perjalanan karir dari Kiper Timnas Indonesia U-19, Ravi Murdianto.
Lihat juga kumpulan Biodata lainnya dari Biodata Lengkap Evan Dimas.

0 Response to "Biodata Lengkap Ravi Murdianto, ( biodata-artisidola.blogspot.com ) "

Posting Komentar