Prof. Dr. Mohammad Mahfud M.D., S.H., S.U. (lahir di Sampang, Madura, Jawa Timur, 13 Mei 1957; umur 54 tahun) adalah Ketua Mahkamah Konstitusi periode 2008-2011 dan Hakim Konstitusi periode 2008-2013. Sebelumnya ia adalah anggota DPR dan Menteri Pertahanan pada Kabinet Persatuan Nasional. Ia meraih gelar doktor pada tahun 1993 dari Universitas Gadjah Mada. Sebelum diangkat sebagai menteri, ia adalah pengajar di Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta.
Tokoh yang satu ini merupakan kebanggaan bangsa ini. Dengan keberanian dan ketulusan nya untuk mendengarkan nurani dan juga rasa keadilan masyarakat...telah memberikan banyak terobosan hukum yang cukup memberikan warna. Paling tidak bisa menjadi pintu pembuka dan pendobrak bagi tegaknya keadilan dan kebenaran di bumi pertiwi ini. Semoga aja diberikan kesehatan dan panjang umur untuk terus berkiprah di negara tercinta ini...Amiien.
Berikut adalah biografi Pak Mahfud MD
Nama:
Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, SH, SU
Lahir:
Sampang, Madura, 13 Mei 1957
Agama:
Islam
Jabatan:
Ketua Mahkamah Konstitusi, 2008-20111
Pendidikan:
- Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta
- Fakultas Sastra dan Kebudayaan UGM
- Doktor hukum tata negara UGM, 1993
Karir:
- Ketua Mahkamah Konstitusi, 2008-2011
- Hakim Konstitusi, 2008-2013
- Anggota DPR (Fraksi PKB), 2004-2008
- Menteri Pertahanan Kabinet Persatuan Nasional, 1999-2001
- Dosen, Guru Besar Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta
0 Response to " Berikut Ini Adalah Biografi Mahfud M.D, biodata-artisidola "
Posting Komentar